kenapa dinamo mesin tembakau mudah rusak ?

Penyebab dinamo mesin iris tembakau cepat rusak

banyak pertanyaan dari pelanggan saya di madura  dengan judul di atas. mungkin agan agan juga bertanya tanya dengan pertanyaan yang sama. dan pada kesempatan kali ini saya akan mencoba  menjawab  permasalahan dari para pengguna mesin perajang tembakau  yang contoh dinamonya model seperti gambar dibawah ini.ini motor penggerak bawaan dari pabrik 




Motor penggerak mesin iris tembakau

pada gambar diatas adalah dinamo motor penggerak bawaan dari pabrik untuk mesin perajang tembakau yang umum di gunakan di daerah madura. perhatikan pada nameplate nya  

dinamo tersebut terlihat masih baru kok bisa rusak ???dan pada kasus dilapangan dan yang datang memperbaiki dinamo mesin tembakau ini memang banyak sekali dan semuanya masih baru. apakah dinamo bawaan pabrik kwalitasnya jelek ?? saya rasa tidak juga  saya perhatikan dinamonya lumayan kwalitasnya.jadi apa kira kira penyebab dinamo ini mudah rusak.kalau menurut saya dari orangnya sendiri (pemilik /operator mesin tersebut) 

kenapa saya berani mengatakan itu ..ya  karena fakta dilapangan memang banyak sekali pemilik/operator yang menjalankan  mesin tersebut kurang mengerti  bahkan tidak faham dan tidak memperhatikan  kemampuan motor tersebut. fakta yang sering saya temukan mesin dipacu sedemikian rupa untuk mencapai target yang di inginkan tergantung banyaknya sewaan.karena mesin ini disewakan / direntalkan. dan pada saat musim tembakau seperti sekarang  mesin seperti ini akan bekerja full 24jam. karena semua petani dah menggunakan mesin untuk mencacah tembakaunya sudah jarang sekali di temukan yang masih menggunakan  perajang tembakau manual  ,ada beberapa saja masih bisa dihitung dengan jari.


Perhatikan voltage

faktor yang kedua yang bikin mudah rusak itu operator/pemiliknya tidak faham arus dan tegangan  arus dan tegangan yang masuk selalu berbeda kadang pakai diesel/genset kadang pakai listrik PLN .pakai diesel atau listrik PLN sebetulnya tidak ada masalah sih. akan tetapi fakta dilapangan  tidak memperhatikan  voltage dan arus yang masuk ke mesin mereka. seperti contoh disaat pesanan padat dan antri mesin dipacu agar cepat selesai  sampai sampai putaran mesin dieselnya dibesarin sampai full otomatis tegangan dan voltase nya juga meningkat terutama amper nya akan naik dan hal itu memang membuat mesin semakin cepat putarannya akan tetapi mesin akan cepat panas  dan membuat umur mesin semakin semakin singkat. misalnya dalam pemakaian normal kuat 5tahun misalnya  dengan dipacu dengan cara seperti itu bisa bisa mesin akan berumur cuma 1tahun  seperti itu kira kira.menurut saya itu sebuah kesalahan. dan kesalahan ke dua  ketika menggunakan listrik PLN voltase nya tidak di cek terlebih dahulu karena didaerah saya voltase listrik di beberapa daerah tidak sama ada yang normal ada juga yang tidak normal voltasenya. ketika menggunakan voltase yang tidak normal tersebut sudah pasti menyebabkan masalah pada mesin  mesin akan cepat panas karena kekurangan arus itu juga akan cepat merusak motor dari mesin tersebut.



kesalahan ke tiga  operator mesin. selain mesin tersebut di dooping dengan arus dan tegangan yang melapaui juga di dooping dengan capasitor yang besar nilannya. ini juga sering saya temukan dilapangan capasitor dari pabrik  sudah ada dua capasitor  kadang masih di gandeng/dijamper dengan capasitor tambahan yang ukurannya lebih besar dengan tujuan agar putaran motor semakin cepat. memang putaran motor akan semakin cepat dan pekerjaan akan cept selesai akan tetapi kondisi motor akan cepat rusak karena telah melampaui kemampuan motor tersebut. jadi kalau ada mesin baru beli belum setahun sudah rusak  bukan bererti mesinnya jelek  ya... jadi pikirkan lah dan rawatlah dengan baik mesin anda kawan agar tetap awet dan menghasilkan terus sesuai dengan kwalitas mesin anda.

seperti yang kita tau bahwa penghasilan mesin ini bisa mencapai jutaan rupiah setiap malam nya disaat musim seperti sekarang  ,jadi mesin ini merupakan mesin penghasil uang tercepat dikampung/di pedesaan saat musim tembakau.dan bisnis ini sangat menggiurkan buat para pemilik usaha yang mampu membeli mesin seperti ini. jadi saran saya  gunakanlah satabilizer untuk mesin anda agar mesin anda awet dan lebih banyak meraup keuntungan dari pada digeber menghasilkan uang banyak sejenak lalu macet karena mesin rusak dan sewaan terpaksa dibatalkan dan dilempar ke orang lain sapa yang rugi ??anda sendiri kan?? 

Kesimpulan

oke penyebab kerusakan sudah saya kasih jawaban dan sedkit saya jelaskan semoga teman teman pemilik mesin lebih waspada dan lebih  mementingkan perawatan pada mesin anda sekaian. pada saat ini saya sedang mengerjakan dinamo mesin perajang tembakau ini yang kebakar karena overload dan overheart dan sedang saya bongkar dan akan digulung ulang nantinya. jadi buat teman teman yang ingin tau data lilitan dinamo mesin ini silahkan kunjungi channel saya .disana sudah saya upload data lilitan dinamo mesin tembakau ini dan sudah saya praktekkan cara mengetahui data lilitan dinamo ini. mungkin besok besok videonya akan saya bagikan juga di dalam postingan ini agar teman teman dapat langsung menontonnya tampa harus pergi ke channel saya di youtube.

dan cara menggulung ulang dinamo penggerak mesin tembakau ini sama saja dengan mesin penggerak lainnya ,sama sama menggunakan cenrtifugal swite  dan empat kutub cuma jumlah lilitan dan jarak lilitan saja yang berbeda. untuk cara menggulung ulang motor peggerak seperti ini teman teman bisa cari tutorialnya di channel saya disana sudah pernah saya upload saat saya menggulung ulang motor penggerak 1,5hp cara menggulungnya sama ya kawan  yang beda itu jumlah lilitan dan ukuran kawat dan jarak lilitan per lobangnya itu saja kok. dan untuk menutup postingan ini saya juga mohon dukungan dari sobat sobat untuk subcribe like dan share video video saya ke teman teman anda agar teman anda juga merakan mamfaat dari video video tersebut dan jangan lupan untuk menbagikan postingan di blog ini jika menurut teman teman bermamfaat. tombol bagikan sudah ada di setiap bagian bawah postingan di blog ini dengan melakukan hal yang gratis tersebut teman teman sudah membantu mendukung perkembangan blog dan channel saya  ini sehingga saya sebagaiu admin lebih bersemangat lagi untuk ,membagikan hal hal yang saya ketahui sesuai dengan kemampuan saya pribadi buat teman teman sekalian. dan saya pribadi mengucapkan banyak banyak terimakasih buat teman teman yang telah sudi membagikan artikel blog dan video channel saya ke teman teman sobat sekalian  ahir kata  sampai jumpa di postingan berikutnya wassalam.....salam sukses selalu buat pengujung blog ini ..by byyy




dus blb

saya orang biasa biasa saja yang suka belajar dan berbagi tentang apa yang saya alami

Post a Comment

KOMENTAR KAMU AKAN MUNCUL SETELAH SAYA SETUJUI ==mohon jangan spam ya bosku... oh ya jika saya lambat merespon komentar silahkan ke channel saya karena saya aktif selalu di youtube

Previous Post Next Post

Contact Form