cara membuat mini generator dari pompa air bekas

Generator mini dari pompa air

generator merupakan alat yang bisa menghasilkan energi. dan yang akan kita bahas kali ini adalah
merubah pompa air bekas menjadi generator mini yang bisa menghasilkan output kurang lebih 12-20v. yah lumayan lah buat digunakan saat mati lampu.(saat ada pemadaman listrik)
bisa digunakan untuk menyalakan lampu led atau charger battery hp..

BACA JUGA GERINDA MATI TOTAL ?INI SOLUSINYA
                       KIPAS ANGIN BEDINI MOTOR GENERATOR
                       MERUBAH BLENDER AC 220V  MENJADI DC 12V
                       TUTORIAL GULUNG ULANG POMPA AIR
                       MEMBUAT BLDC MOTOR 12V SEDERHANA

Langkah langkah membuat mini generator

ok mari kita langsung ke intinya .langkah-langkahnya sebagai berikut:
1. kita bongkar dulu  pompa air bekas yang sudah kita sediakan  dan bersihkan
buang kawat email bekas pompa air sampai bersih ( klo ada isolator yang rusak silahkan diganti dulu)
2. setelah kawat email sudah di bongkar  silahkan  kluarkan kern /inti besi dinamo pompa airnya  seperti contoh gambar dibawah ini

membuat sendiri generator mini  yang power full dengan memamfaatkan pompa air bekas
3. setelah isolator diganti yang rusak  mulailah menggulung ulang coil dinamonya . dengan cara seperti gambar dibawah ini. per lubang di lilit sebanyak 60 lilitn  dan arah lilitannya bolak balik ya sobb.
misalnya  lobang 1 arah lilitannya ke kanan  .lobang 2 arah lilitannya ke kiri . begitu seterusnya .
.ukuran kawat email 0,30.
tergantung  yang kita kerjakan . ya. atau tergantung bahan yang sedang kita kerjakan ,karena setiap merk pompa air slot nya beda beda .
seperti contoh yang saya buat di atas itu pompa air merek simizhu .itu ada 24 slot/lubang pada statornya  jadi saya gulung sebanyak 24 kali  dan magnetnya juga berjumlah 24 . karena yang saya buat ini  typenya 1phase.
kalau yang sobat buat merk LG  ada  yang 18 slot /lubang pada merk LG  jadi buatlah lilitan 18 kali dan magnetnya 18 biji.

setelah selesai digulung semua lubang jadinya seperti gambar berikut

membuat sendiri generator mini  yang power full dengan memamfaatkan pompa air bekas
anda juga dapat membuat 8pole dan magnet 8 biji. untuk membuat 8 pole/8lingkar lilitan pada stator 24 slot/lubang  bisa dililit pada jarak 2 lubang x 8  dengan begitu generator bisa di set sebagai generator 3phase .
untuk lebih jelasnya cek postingan baru di blog ini yang berjudul how to build bedini generator .cara gulungnya sama seperti itu untuk 8 pole ya..

4.  selanjut nya kita siapkan rotornya. pada rotor lama menggunakan inti besi karena pompa air menggunakan arus ac. 
dengan begitu kita perlu melakukan perubahan  dengan cara menempelkan magnet neodymium  pada rotor tersebut. sperti gambar berikut ini 

membuat sendiri generator mini  yang power full dengan memamfaatkan pompa air bekas
disini saya menggunakan 8buah magnet  ukuran 12x5 (yang bulat) dan yang persegi ukuran 5x10mm.
perlu di ketahui saya menggunakan dua jenis magnet itu karena magnet kotak saya lagi habis (tidak cukup ) jadi sebaiknya gunakan aja magnet kotak semua sobb. lebih banyak magnet akan lebih baik dan joss  kalau bisa gunakan magnet sampai 24 biji ya..
caranya buatlah lubang pada rotor tersebut yang pas dengan ukuran magnetnya  tujuannya agar magnet kuat saat di lem 
dika sobat menggunakan magnet kotak buatlah lubang persegi 4 sesuai ukuran magnetnya 
jika sobat pakai magnet bulat gunakan boor untuk membuat lubang.
.sebelum membuat lubang di mall dulu /tempelkan magnetnya lalu digaris pakai spidol 
untuk memudahkan dalam pembuatan tempat magnet.
yang perlu di ingat  kutub magnet jangan lupa  harus dipasang berlawan antara satu sama lainnya.

contoh : 
magnet no1. kutub utara
magnet no 2 kutub selatan . begitu seterusnya.
biar sobat tidak bingung sebaiknya di kasih nomor dan tanda pada lubang magnet nya.

5. setelah semua magnet terpasang dan di lem .sudah saatnya dipasang kembali dan di tes . dengan diputar menggunakan boorr untuk mengetes sebagai penggerak dinamo yang kita buat .nantinya sobat bisa menggunakan dinamo dc sebagai penggerak atau memamfaatkan angin /turbin .

oya lem yang paling bagus untuk rotor itu menggunakan lem resin  yang bisa sobat beli di toko bangunan .biasanya kalau beli lem ini dikasih dua jenis karena harus dibeli semua .sebab ada sebagian toko yang tidak mengecer .
cara membuat lemnya  sama seperti membuat lem besi. dengan cara di campur 50-50 
bedanya dengan lem besi lem ini lebih lama kering nya butuh berjam jam untuk bisa kering sepenuhnya. tapi kekuatannya luar biasa.
kelebihan lem ini tahan terhadap goncangan ,tahan air,dan tahan panas.(asal tidak dibakar ya)

dan untuk melihat hasil generator mini yang saya buat  sobat bisa kunjungi youtube saya  (blumbungan tehnik channel saya) 
Like juga fanpage http://facebook.com/pasarblumbungan






selamat mencoba ya sob  semoga sukses .. demi kemajuan blog dan channel blog ini harap subcribe dan like ya sobb.. kunjungi juga  page fb  my fb page
terimakasih dah berkunjung ke blog ini ..... 

dus blb

saya orang biasa biasa saja yang suka belajar dan berbagi tentang apa yang saya alami

Post a Comment

KOMENTAR KAMU AKAN MUNCUL SETELAH SAYA SETUJUI ==mohon jangan spam ya bosku... oh ya jika saya lambat merespon komentar silahkan ke channel saya karena saya aktif selalu di youtube

Previous Post Next Post

Contact Form